ARTIKEL BERITA

|

BLK Kraksaan Cetak Tenaga Kerja Terampil


KRAKSAAN - Keberadaan Balai Latihan Kerja (BLK) Kraksaan saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Probolinggo, terutama bagi mereka yang belum bekerja dan ingin mengasah ketrampilan. Tiap tahun, 70 % lulusan dari BLK Kraksaan terserap pasar kerja dan mampu berwirausaha. BLK Kraksaan yang didirikan sejak 2003 lalu itu sudah menjadi kebutuhan masyarakat Kabupaten Probolinggo.


Kepala Bidang Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Probolinggo Farid Heryadi kepada Bromo Info, Kamis (9/7) mengatakan untuk mengatasi kemiskinan dan mengurangi banyaknya angka pengangguran, perlu upaya memberikan ketrampilan kepada masyarakat yang salah satunya melalui BLK Kraksaan. “Setelah lulus dari BLK, mereka bisa menciptakan pekerjaan bagi dirinya sendiri. Jika usahanya tersebut terus berkembang, maka dia mampu menciptakan pekerjaan bagi orang lain,” ujar Farid.

Menurut Farid, ada beberapa macam pelatihan yang diberikan oleh BLK Kraksaan dengan tempo waktu yang berbeda. Pelatihan yang harus ditempuh selama 480 jam atau dua bulan meliputi pelatihan otomotif sepeda dan mobil, pelatihan las karbet dan listrik (asetelin), meuble dan kontruksi bangunan. Sedangkan pelatihan yang hanya dapat ditempuh selama 240 jam atau satu bulan meliputi pelatihan menjahit, pelatihan teknik pendingin (AC dan kulkas), service dan perakitan komputer, bordir, dan processing aneka makanan.

“Dalam tempo waktu itu, mereka diberi latihan oleh instruktur hingga terampil sesuai dengan bakat dan minat yang dimilikinya. Pesertanya berasal dari para pengangguran yang belum memiliki pekerjaan. Usianya berkisar antara 20 hingga 30 tahun. Antara materi dan praktek, kita lebih banyak memberikan praktek. Jika diprosentase, materinya 20 % dan prakteknya 80 %,” jelas Farid.

Lebih lanjut Farid menjelaskan peserta pelatihan di BLK Kraksaan berasal dari seluruh kecamatan di Kabupaten Probolinggo. Pesera tersebut diseleksi berdasarkan bakat dan minatnya. Supaya bisa membentuk watak dan sikap perilaku kerja, mereka juga diberi ujian Fisik Mental Disiplin (FMD) sebelum pelaksanaan pelatihan.

“Setiap bidang pelatihan, kita hanya menerima 20 pendaftar. Jika melebihi jumlah tersebut, maka kita adakan seleksi berdasarkan bakat dan minatnya. Pendaftar diberi kebebasan untuk memilih bidang yang disukainya. Meskipun ada yang lulusan SLTP, namun sebagian besar pesertanya berasal dari lulusan SLTA. Sehingga begitu lulus mereka sudah siap untuk diterjunkan di tengah-tengah masyarakat,” terang Farid.

Selain melakukan pelatihan, BLK Kraksaan juga melakukan sertifikasi dan penempatan tenaga kerja terampil. Sebab, BLK Kraksaan ini sudah menjalin kerja sama dengan beberapa perusahaan di dalam maupun luar Kabupaten Probolinggo. Sehingga begitu lulus, para peserta BLK Kraksaan mempunyai kesempatan untuk bekerja di sebuah perusahaan. Selain itu, BLK Kraksaan juga sering mengirimkan lulusannya ke luar daaerah seperti Batam, Banyuwangi, Semarang, Jakarta bahkan juga ke luar negeri.

“Kita ingin para lulusan BLK Kraksaan memiliki keterampilan berwirausaha. Ke depan kita ingin mempunyai tambahan instruktur dan asrama sendiri. Sebab selama ini, para peserta masih tidur di BLK. Karena BLK Kraksaan belum memiliki asrama sendiri,” lanjut Farid.

Dijelaskan oleh Farid, setiap tahun jumlah pengangguran di Kabupaten Probolinggo terus mengalami peningkatan. Tahun 2008, jumlah pengangguran tercatat 53.000 orang dengan jumlah angkatan kerja sebanyak 572.000 orang. Jumlah tersebut berdasarkan data yang sudah tercatat di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Probolinggo.

“Setiap tahun, jumlah pengangguran meningkat sebesar 1.000 orang. Sedangkan lowongan kerja yang ada berkisar antara 1.200 hingga 1.500 lowongan kerja. Jadi masih banyak lagi masyarakat yang belum mempunyai kesempatan untuk memperoleh pekerjaan. Semoga dengan adanya BLK Kraksaan ini, kita bisa mengurangi angka pengangguran yang ada di Kabupaten Probolinggo,” harap Farid.(wan)

Teks Foto : Tampak salah satu pelatihan yang diberikan kepada peserta yang ada di BLK Kraksaan
sumber : http://probolinggokab.go.id

Posted by Bromo Telecenter on 22.57. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "BLK Kraksaan Cetak Tenaga Kerja Terampil"

Leave a reply

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added