ARTIKEL BERITA

|

Sauvenir Kayu Klasik ”Irianto”



Berkunjung ke Probolinggo pastinya akan mengetahui bahwa kota ini terkenal akan buah mangga dan anggur, hampir disetiap rumah bila anda menyelusuri ruas jalan kota ini ditanami mangga dan anggur. Bagi para wisatawan mengunjungi daerah wisata tentu kurang sreg tanpa membawa pulang oleh-oleh buat keluarga & kerabat dirumah, namun bagi sebagian orang tentu


akan menemui kesulitan memilih oleh-oleh khas Probolinggo selain mangga dan anggur.
Di jalan raya Kebon Agung Km 125 Kraksaan-Probolinggo terdapat barang tempat penjual khas souvenir unik dari kayu jati asli. Nama toko itu cukup panjang sesuai yang tertera didepan nama depan toko yang terpampang tulisan ” Unique Antique, Primitive Furniture Cipta Graha Craft.

Didepan toko tak tampak dijumpai keramaian seperti layaknya sebuah toko, ternyata keramaian ada dibelakang toko yang juga menjadi bengkel kerja sekaligus show room. Toko ini terletak sebelah kiri jalan arah menuju Probolinggo dari Situbondo.
Toko ini menjual segala jenis souvenir unik terbuat dari bahan kayu jati asli, ada juga kalung-kalung dari kerang. Semua jenis souvenir unik disukai pelancong bule/turis. Ada buku telepon mini, Replika perahu dari kayu, asbak rokok, album foto, miniatur

burung yang kesemuanya terbuat dari bahan kayu jati asli. Selain itu ditoko ini juga menerima pesanan perabot rumah tangga seperti perhiasan pajangan, rak lampu, meja makan, kursi serta pajangan lain yang tentunya semua terbuat dari kayu jati asli yang didaur ulang dan memiliki nilai seni.

Menurut Irianto, usaha yang dijalankan baru berumur 5 tahun. ”Awalnya saya tertarik dengan kreasi seni dari kayu, kemudian saya berimprovisasi dan berkreasi dengan kayu jati ” ungkap Irianto yang memiliki latar belakang sebagai dr. Gigi.


Proses pembuatan semua barang yang ada ditoko Irianto, berbahan baku dari jati bekas pakai yang disuplai agen / pengepul dari daerah Probolinggo dan sekitarnya. Semua kayu yang dipilih haruslah memenuhi kriteria tertentu, seperti masih alami, tidak keropos, tidak dirayapi, serta punya texture asli. Kemudian dibentuklah kayu ini sesuai dengan pesanan atau sesuai imajinasi pemiliknya, tentu mengikuti pola asli dan tekno kayu jasti asli yang didapat. Design kayu tidak mengalami perubahan berarti, kayu bekas kandang kuda atau bekas kayu perahu, dibuatlah sesuai imajinasi didesign secara unik.

Harga per item barang antik ini sesuai dengan besar kecilnya ”barang seni” mulai dari Rp. 20.000,- sampai yang puluhan juta

rupiah. Usaha Irianto ini dijalankan secara profesional walaupun terkesan terlihat apa adanya, tapi untuk promosi dilakukan melalui berbagai media yang di suport dan difasilitasi oleh Pemerintah daerah.

Produk Irianto, sudah mempunyai beberapa show room dikota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya dan bali, bahkan kreasi seni ini sudah menjajaki dalam ajang pameran diberbagai negara.

Posted by Bromo Telecenter on 11.33. Filed under , , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Sauvenir Kayu Klasik ”Irianto”"

Leave a reply

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added